Header Ads

Cara Mengaktifkan WPS Router pada Perangkat Indihome

WPS Router Indihome - Artikel terkait cara mensetting WPS Connecting sebenarnya sudah pernah saya bahas secara mendalam dengan judul: Apa itu WPS? dan Bagaimana Cara Setting WPS Wifi Connection. Namun pada artikel kali ini saya sedikit membahas bagaimana cara mengaktifkan fitur WPS pada perangkat Indihome.

Walaupun secara umum untuk melakukannya sudah cukup jelas dengan pembahasan di artikel tersebut. Namun disini ada salah satu teman warganet yang menanyakan kenapa fitur WPS untuk perangkat indihome pada saat di pindai melalui android tidak bisa terdeteksi?.

Baiklah, sekedar me-refresh kembali bahwa fungsi WPS ini dirancang untuk memudahkan mengatur pengaktifan jaringan keamanan Wi-Fi di rumah ataupun dilingkungan kantor kecil sehingga mampu untuk menambahkan perangkat baru ke jaringan dengan cepat dan aman. Sehingga bila perangkat baru mendukung Wi-Fi Protected Setup dan dilengkapi dengan tombol konfigurasi seperti ponsel android maka semuanya dengan mudah dilakukan.

Untuk melakukannya anda cukup menekan tombol konfigurasi pada perangkat dan kemudian menekan tombol WPS pada Router dalam waktu beberapa saat saja, selanjutnya Status LED pada Router akan menyala hijau jika perangkat telah berhasil ditambahkan ke jaringan.


Lalu pertanyaannya, kenapa disaat akan memulainya pada perangkat android tidak ditemukan tombol konfigurasi router?

Cara Menggunakan WPS Connect di Android
Yang perlu diperhatikan sebelum melakukan hal diatas, pastikan pengaturan WPS pada router sudah aktif sehingga nantinya ikon "WPS tersedia" akan terlihat pada perangkat android. Selanjutnya anda harus mengetahui dimana letak tombol wps pada indihome zte tersebut. Lihat gambar dibawah untuk mengetahuinya.

Cara Mengaktifkan WPS Router pada Perangkat Indihome

Selanjutnya Bagaimana Cara Mengaktifkan WPS pada Perangkat Indihome/Speedy?
Pengaturan WPS, sebenarnya cukup simple, disini sebagai contoh adalah perangkat Indihome yang biasa menggunakan perangkat GPON ZTE F609/660.

Untuk melakukannya silahkan masuk ke router sebagai admin, bagaimana caranya silahkan baca artikelnya di: Cara Mengetahui Password Admin ZTE F609/F660 Indihome Berubah Sendiri.

Setelah masuk, silahkan rujuk ke menu WLAN ->> WPS


Nah, pada "WPS Mode" pilihlah opsi "PBC".

PBC adalah merupakan kependekan dari "Push Button Configuration" yang artinya pengaktifan konfigurasi dengan menekan tombol WPS dibebaskan (enabled). Selanjutnya bagaimana cara menonaktifkan WPS, nantinya cukup pilih opsi "Disabled" semua pun beres.


Setelah semuanya selesai, maka bagaimana cara setting wps android atau cara menggunakan wps connect di android pun bisa dilakukan. Artikel lengkapnya bisa dibaca di: Apa itu WPS? dan Bagaimana Cara Setting WPS Wifi Connection.

That's it!


No comments

Powered by Blogger.